Seputar Peradilan
Pengumuman Agen Perubahan
Agen perubahan Pengadilan Agama Rantau tahun 2024 telah resmi dipilih berdasarkan hasil voting dan diskusi dari pimpinan Pengadilan Agama Rantau, selanjutnya bertepatan dengan apel pagi Senin, 4 Maret 2024, diumumkan bahwa Rosehan Rizani, S.H. (Panitera Muda Permohonan) dan Aulia Hayani, S.Th.I. (Pegawai Pemerintah Non Pegawai Negeri) sebagai agen perubahan teranyar.
Dalam kesempatan apel pagi tersebut pula Ketua Pengadilan Agama Rantau, YM. Ahmad Fahlevi, S.H.I., M.H. menyerahkan reward kepada Nika Safitri, A.Md. A.B. (Staf Kesekretariatan) dan Hanafi (Pegawai Pemerintah Non Pegawai Negeri) atas kinerja mereka yang sangat memuaskan di bulan lalu. Dalam kesempatan apel pagi tersebut pula, Ketua memberikan apresiasi kepada para pegawai atas partisipasinya dalam Turnamen KPTA Cup 2024 yang lalu, beliau juga memberikan apresiasi kepada Nika Saftri, A.Md., A.B. atas pencapaiannya setelah berhasil meraih predikat Bendahara Penerimaan yang telah tersertifikasi. (RR)